Kotamobagu Siap Hadapi Penilaian Adipura

ATENSI.CO, KOTAMOBAGU- Pemkot Kotamobagu telah mempersiapkan untuk menghadapi tahapan penilaian Piala Adipura yang akan dilakukan oleh  Tim penilai Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup (LH).

Menurut  Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Kotamobagu,  Bambang Ginoga melalui Sekertaris lingkungan Hidup, Imran Golonda, tim akan mendatangi sejumlah titik pantau sperti TPA, Pasar, Rumah Sakit, dan lingkungan masyarakat.

“Sesui jadwal, besok sampai kamis tim akan melakukan penilaian di titik pantau, terutama di TPA, tempat tempat umum seperti pasar, dilingkungan masyarakat, rumah sakit dan puskesmas”kata Imran Golonda.

Imran menambahkan, sejak jauh hari sudah melakukan persiapan dan rutin melakukan kerja bhakti dimana masyarakat kotamobagu memiliki kepedulian atas kebersihan daerah
“Semoga daerah Kotamobagu dapat mempertahankan piala Adipura ditahun 2019 ini”ungkapnya.

Ia mengharapkan semoga kesadaran masyarakat terhadap sampah organik dan sampah rumah tangga yang selalu disosialisasikan oleh pihak kelurahan terus dipertahankan demi kebersihan daerah.

“Kedepannya semoga Tugu Adipura dapat dibangun di daerah Kotamobagu” tutup Imran Golonda. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *