Pemkot Gelar Upacara HUT Korpri ke- 48

ATENSI.CO, KOTAMOBAGU- Pemerintah Kota Kotamobagu melaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke -48 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri), Jum’at (29/11/2019) yang dilaksanakan di Lapangan Boki Hotinimbang, Kotamobagu.

Wakil Wali Kota (Wawali) Kotamobagu Nayodo Koernawan S.H. bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dan  membacakan amanat Presiden Republik Indonesia yang juga selaku Penasehat Nasional Korpri, Joko Widodo.

“Revolusi industri jilid 4 telah mendestruksi semua lini kehidupan, bukan hanya cara dalam berkomunikasi tetapi juga dalam cara mengelola pemerintahan. Di sisi lain persaingan antar Negara juga semakin sengit untuk berebut teknologi, pasar serta talenta-talenta hebat yang digunakan untuk kemajuan negaranya,” kata Nayodo mengutip sambutan Presiden.

Menurut Presiden, menghadapi perubahan dan persaingan itu kita tidak boleh takut, kita harus menghadapinya dengan cara-cara dan terobosan baru. Kita harus mebangun nilai-nilai baru dalam bekerja, cepat beradaptasi dengan perubahan.

“Saya mengajak kepada seluruh anggota Korpri untuk terus  bergerak mencari terobosan, terus menerus melakukan inovasi agar pelayanan yang ruet dan berbelit-belit dan yang menyulitkan rakyat harus kita pangkas. Kecepatan melayani menjadi kunci reformasi birokrasi, orientasi birokrasi harus betul-betul berubah bukan lagi berorentasi pada prosedur tetapi lebih berorentasi pada hasil nyata,” ucap Nayodo.

Mengakhiri pembacaan sambutan Presiden, Wawali juga menyampaikan Selamat Hari Ulang Tahun Korpri Ke-48 bagi seluruh jajaran ASN Pemerintah Kota Kotamobagu.

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kota Kotamobagu saya mengucapkan selamat memperingati HUT Ke-48 Korpri, Selamat bertugas lanjutkan karya terbaik saudara-saudara bagi rakyat bangsa dan Negara,” ujar Wawali.

Turut hadir dalam upacara Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu Ir. Sande Dodo, MT., unsur Forkopimda, anggota DPRD, para asisten, staff ahli, para pimpinan Perangkat Daerah, camat, lurah, sangadi, serta ASN dan THL di lingkup Pemerintah Kota Kotamobagu. (*)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *