ATENSI.CO, POLITIK- Calon bupati Pohuwato , Saipul Mbuinga disebut sebagai calon bupati pilihan Ketua Umum Partai Gerindra, Probowo Subionto.
Hal ini terungkap dari pernyataan, Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani pada Rapat Konsolidasi Pemenangan Partai Gerindra pada Pilkada Kabupaten Pohuwato dan Pilkada Kabupaten Kabupaten Gorontalo, secara virtual, Minggu (22/11/2020).
“Calon Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga dan Tomy Ishak adalah kader pilihan Bapak Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Bapak Prabowo Subianto,” kata Ahmad Muzani.
Selain itu, Ahmad Muzani menyampaikan salam hangat dari Ketua Umum DPP, Probowo Subionto, kepada seluruh masyarakat Pohuwato.
“Sampaikan salam Bapak Prabowo kepada masyarakat Pohuwato dan kepada seluruh kader untuk menyampaikan hal ini,” ucap Muzani.
Sementara itu, Saipul Mbuinga pada kesempatan tersebut, menyampaikan laporan kepada Sekjen DPP Partai Gerindra tentang kondisi terkini kader Partai Gerindra di Pohuwato dan langkah-langkah yang telah diambil dalam rangka pemenangan di Pilkada Pohuwato.
Tak lupa dirinya menyampaikan terima kasih Ketua Umum DPP Partai Gerindra Probowo Subionto dan Sekjen, Ahmad Muzani, serta Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Gorontalo, El Nino Mohi.
“Saya ucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Ketua Umum DPP,
Bapak Probowo Subionto dan Bapak Sekjen yang telah memberikan kepercayaan kepada Saya menjadi calon bupati di Pilkada Pohuwato.
Dan saat ini Kami terus bekerja di lapangan dengan bimbingan dan petunjuk dari Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Gorontalo, Bapak El Nino Mohi,” ucap Saipul Mbuinga.
Sebagai informasi, kegiatan rapat virtual ini diikuti oleh seluruh DPC se- Provinsi Gorontalo, dan dihadiri para Calon Bupati yang diusung oleh Partai Gerindra. (ddj/adv)