Pemungutan Suara di  Kelurahan Pentadu Berjalan Lancar

POLITIK, ATENSI.CO– Proses pemungutan suara pemilihan kepala daerah serentak Tahun 2024 di Kabupaten Pohuwato, khususnya di Kelurahan Pentadu di TPS 01, berjalan lancar.

Pantauan, Atensi co pukul 11.00 WITA warga masih berdatangan ke TPS untuk memberikan hak suaranya di  TPS 01 Kelurahan Pentadu berjumlah 349 orang.

Menurut Ketua PPS Kelurahan Pentadu, Fatimah Dengo,  TPS 01 dengan jumlah DPT 520 Orang ini dibuka sejak pukul  07.00 WITA setelah logistik sampai ke TPS.

“Kami hingga saat masih menunggu para pemilih ke TPS untuk memberikan hak suara,” ungkap Siti Fatimah R. Dengo.

Dirinya mengatakan hasil pemantauan yang mereka laksanakan  di 3 TPS yang ada di Kelurahan Pentadu untuk sementara berjalan dengan lancar.

“Alhamdulilah pemungutan suara di Kelurahan Pentadu berjalan lancar,” ujarnya.

Dirinya menghimbau kepada masyarakat yang belum menggunakan hak suaranya di TPS 01 Kelurahan Pentadu.

“Saya menghimbau agar warga masyarakat yang belum memilih untuk segera datang ke TPS sebelum waktu penutupan pukul 13.00 WITA,” ucap perempuan yang masih singel ini. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *