ATENSI.CO, POLITIK- DPRD Kabupaten Pohuwato melalui Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) tengah berupaya untuk mempercepat Rancangan Perda tentang pembentukan Rukun tetangga, rukun warga, dan kelembagaan masyarakat di kelurahan. Hal ini sebagaimana diungkapkan Ketua Bapemperda, Otan Mamu, saat memimpin jalanya rapat kerja Bapemperda bersama pemerintah daerah, kecamatan serta kelurahan, Jumat (19/3/2021).
Meski demikian, percepatan yang dilakukan ini juga tidak akan menghilangkan kualitas Perda itu sendiri, terlebih dalam Perda ini menurutnya juga memuat banyak kepentingan masyarakat kelurahan pada umumnya.
“Insya Allah ini akan kita kebut, sehingga ini akan menjadi Perda yang nantinya sudah bisa diterapkan di tahun 2022 nanti. Tetapi tetap mekanisme pembentukanya akan kita jalankan, mulai dari pembahasan ditingkat pansus, uji publik, sampai pada harmonisasi dengan Kemenkumham,” tuturnya.
Tambah Politisi PKS ini. Bapemperda sebagai alat kelengkapan dewan yang menjalankan fungsi legislasi juga akan menjadikan Ranperda ini sebagai agenda prioritas.
“Yang pasti Ranperda ini akan menjadi prioritas. Karena ada banyak harapan masyarakat didalamnya,” tutupnya.