ATENSI.CO, POHUWATO- Dalam rangka optimalisasi pelaksanaan penerapan PPKM Mikro di seluruh Wilayah Provinsi Gorontalo termasuk di Kabupaten Pohuwato. Tim gabungan dari TNI-Polri, Satpol PP, serta BPBD Kabupaten Pohuwato, melaksanakan razia di sejumlah objek vital.
Rusli Umar, selaku Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 dalam Razia tersebut menerangkan, pelaksanaan razia ini tidak lain untuk penerapan perpanjangan dari PPKM melalui instruktuksi Kementrian dalam Negeri (Kemendagri) Nomor 14. Kemudian ditindaklanjuti melalui Surat edaran (SE) Bupati Pohuwato Nomor 916.
Sehingga kata Rusli, Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Pohuwato melalui Satgas penanggulangan Covid-19, melaksanakan operasi, baik Operasi penertiban, maupun operasi yustisia, juga himbuan kepada masyarakat akan pentingnya protokol kesehatan (Protkes).
“Tujuan PPKM Mikro ini, untuk optimalisasi penerapan Protokol Kesehatan (Protokes) guna mengantisipasi paparan Covid-19. Karena sebagaimana kita ketahui bersama, kasus Covid-19 terkonfirmasi disejumlah Daerah, rata-rata mengalami peningkatan,” jelas Rusli, saat diwawacarai awak media Atensi.co, usai pelaksanaan Razia. Senin malam, (05/06/2021).
Kemudian lanjut Rusli, pelaksanaan operasi tersebut, juga untuk memantau aktivitas masyarakat. Di mana kata Rusli, melalui Surat Edaran Bupati telah disampaikan, termasuk untuk pembatasan waktu operasi. Baik di pusat perbelanjaan, maupun kegiatan-kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat.
“Sehingga melalui operasi ini, itu di pantau kegiatan masyarakat, termasuk pembatasan waktu operasinya,” terang Rusli.
Ia menambahkan, sebagaimana melalui hasil pertemuan bersama Forkopimda, rencananya Operasi ini akan terus dilakukan hingga tanggal 15 Juli 2021 di seluruh Wilayah Kabupaten Pohuwato. Dan untuk masing-masing Kecamatan, nantinya akan dikoordinir oleh Camat selaku ketua Gugus Tugas, ataupun ketua Satgas di tingkat Kecamatan.
“Dan untuk Operasi ataupun Patroli Mobile yang kita laksanakan hari ini, menyasar di Wilayah Kecamatan Marisa, Buntulia dan Duhiadaa. Dengan Rute tempuh kita mulai dari Polres Pohuwato, kemudian masuk di Kompleks Pasar, Pertamina, Wisata Pohon Cinta, maupun objektif vital lainnya,” tandasnya. (FDL)