POHUWATO, ATENSI.co- Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga, menyentil soal sejumlah prestasi yang diraih selama kepemimpinan pasangan SMS (Saipul Mbuinga- Suharsih Igrisa) yang memasuki satu tahun, saat memberikan sambutan pada Apel Korpri, Senin (17/01/2022).
Dirinya menyampaikan, pada bulan Februari nanti, pemerintahan SMS telah genap setahun menjadi bupati dan wakil bupati di Kabupaten Pohuwato. Meski demikian, sejumlah prestasi berhasil diraih, mulai dari LPPD yang masuk 10 besar, WTP dari BPK, dan penghargaan dari KASN.
“Kita patut bersyukur bahwa kinerja kita telah mendapat penilaian dari pemerintah pusat dengan hasil yang memuaskan,” kata Bupati.
Saipul menegaskan, ada beberapa hal yang menjadi fokus perhatian saya kepada seluruh ASN dilingkup Pemda Pohuwato diantaranya terkait disiplin bagi aparatur.
“Saya minta kepada para Kasubag Kepegawaian untuk pro aktif melaporkan kehadiran aparat di masing-masing OPD, karena mulai 2022 ini kita akan pantau kehadirannya lewat aplikasi Sikap-ASN”,ucap Bupati Saipul Mbuinga.
Editor : Dadang Dj.