POHUWATO, ATENSI.CO- Pemerintah Kelurahan Siduan kembali melaksanakan kegiatan Posyandu bagi Balita dan Lansia, Rabu 13 September 2022,di Kantor Kelurahan Siduan.
Kegiatan yang melibatkan tim dari Puskesmas Paguat ini, juga melaksanakan kegiatan Vaksinasi Covid-19 tahap, tahap 2 dan booster.
Kegiatan ini pun dipantau langsung oleh Camat Paguat serta Tim Penggerak PKK Kecamatan dan Kelurahan Sidaun.
Dalam kegiatan tersebut, para Balita diukur berat dah tinggi badan. Bagitu pun untuk para Lansia, melakukan senam Lansia, periksa kesehatan baik tekanan darah, kolesterol, asam urat dan diberikan multivitamin.
Tercatat ada 45 orang Lansia yang memeriksakan kesehatan dan 75 orang ikut vaksinasi.
Saat dikonfirmasi, Lurah Siduan Akram Daud, menyampaikan tak menyangka adanya partisipasi masyarakat yang cukup antusias. Mulai dari Lansia, orang tua Balita, dan yang ikut vaksin.
“Saya tak menyangka banyak yang ikut vkaon hari ini. Ada kecenderungan masyarakat sadr dengan pentingnya vaksinasi,” kata Lurah.
Tak lupa dirinya, menghimbau kepada masyarakat Siduan untuk menuntaskan vaksinasi hingga tahap Booster agar bisa menghindari penularan Covid, juga bisa menjadi syarat untuk keperluan administrasi.
“Kenapa ini penting karena syarat vaksinasi digunakan untuk mengurus administrasi kependudukan dan bantuan pemerintah. Jadi saya menghimbau untuk diperhatikan,” kata Akram Daud.**