ATENSI.CO, POHUWATO- Dampak dari kebijakan pemerintah yang meminta masyarakat untuk membatasi kegiatan di luar rumah. Sangat berdampak pada masyarakat kecil.
Mereka mulai kesulitan memenuhi kebutuhan sehari-hari utamanya pangan.
Melihat kondisi tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Pohuwato, Otan Mamu, mengharapkan agar persoalan ini mendapat perhatian serius dari pemerintah daerah.
“Saya menerima keluhan masyarakat soal pendapatan mereka yang menurun akibat dampak dari pembatasan kegiatan warga dalam rangka pencegahan penyebaran virus Covid-19,” kata Otan, Kamis (02/04/2020).
Anggota Dewan asal Dapil Paguat ini meminta agar pemerintah daerah untuk segara menyalurkan beras cadangan daerah kepada masyarakat yang terkena dampak khususnya masyarakat kecil.
“Saya berharap pemerintah daerah segera menyalurkan karena masyarakat sangat membutuhkan,” ucap Otan.
Sementara itu, saat dikonfirmasi Kadis Ketahanan Pangan Kabupaten Pohuwato, Refli Basir mengatakan, pihaknya saat ini tengah membahasnya di tingkat Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD).
“Saya juga masih menunggu. Memang sudah ada kesepakatan awal jumlahnya 70 Ton, tapi angka ini belum final. Sangat tergantung jumlah nama sasaran penerima dan model bantuannya,” ucap Refli. (ddj)