ATENSI.CO, POHUWATO- Meskipun beresiko terpapar virus Covid-19, namun tak menghentikan langkah Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga dalam memberikan pengertian kepada warganya yang diduga mengikut kegiatan di Gowa, Provinsi Sulsel, untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan.
Postingan foto saat Bupati dua periode ini beredar di media sosial Facebook bersama tim medis, aparat keamanan sedang menyambangi salah satu warga agar mau diperiksa oleh tim medis.
Tentu hal ini menuai beragam komentar dari warganet di Pohuwato yang kagum dengan keberanian dan kepedulian pemimpin mereka yang turun langsung di lapangan.
Salah satu yang memberikan apresiasi adalah akun Facebook Kasim Badu Simba. Dalam postingan Facebook Kasim menyebutkan tak kuat melihat Bupati Syarif Mbuinga ikut berjibaku menjemput para terduga ODP dan turut memberikan doa.
“Tak kuat saya melihat pak BUPATI SM yg berjibaku menjemput para ODP. semoga Allah selalu menjaga beliau dan keluarga serta seluruh rakyat Pohuwato,” kata Kasim dalam postingan.
Postingan akun Kasim Badu Kasimba pun memancing beragam komentar dari warganet. Akun Nunu Datau memberikan komentar kekaguman apa yang dilakukan Bupati.
“MaasyaAllah. Insya Allah Beliau Pak Bupati, Seluruh Yang Terlibat Dalam Penanganan ODP, Tenaga Medis, Kita Semua Senantiasa Dalam Lindungan Allah SWT, Dan Wabah Ini Segera Berlalu,” ucap Nunu.
Senada juga diucapkan akun Sofyan Halidu di kolom komentar, dirinya merasa bangga dengan pemimpin Pohuwato.
“Amin.kami anak desa bngga pnx khalifa seperti beliau,semoga bpk bupati senantiasa di berikn kesehatan.amin,” kata Sofyan. (ddj)