ATENSI.CO, POHUWATO- Lagi, Pemerintah Kabupaten Pohuwato harus merelakan sebagian Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2021 untuk direfokusing bagi kegiatan penanggulangan pandemic Covid-19.
Tak tanggung-tanggung besaran anggaran yang akan direfokusing terbilang cukup besar yakni sebesar 16 Milyar dari Dana Alokasi Umum Tahun 2021.
Hal ini Disampaikan oleh Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga saat memberikan sambutan pada kegiatan adat Mopotilolo di kecamatan Paguat dan Dengilo.
“Ini adalah perintah pemerintah pusat guna perceatan pencegahan Covid-19, Maka wajib dijalankan. Saya bersama Pak Sekda dan kepala keungan daerah sudah membahas ini untuk selanjutnya dilaksanakan,” kata Saipul.
Saipul menambahkan, agar OPD dan jajaran pemerintah hingga ke Desa dan Kelurahan untuk bisa memahami jika ada usulan program yang akan dipending untuk karean adanya refocusing anggaran ini.
“Tolong hal ini kita pahami bersama demi kepentingan yang lebh luas,” ucapnya.
Tak haya itu saja, dirinya kembali menekaknkan agar masyrakat tetap menerapkan protocol kesehatan dlam segala aktifitas di masyarakat.
“Tetap laksanakan gerakan 3M. jaga jarak. Pakai masker.an hindari kerumunan,” tandasnya. (ddj)