Gabungan Komisi Pantau Kesiapan Faskes Terkait Program Unggulan Pemerintah Bidang Kesehatan

Suasana pertemuan Gabungan Komsisi DPRD Pohuwato di salah satu Puskesmas.

ATENSI.CO, POLITIK- Sebagai mitra kerja pemerintah daerah, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pohuwato melakukan  kunjungan kerja ke sejumlah Puskesmas di Pohuwato.

Menurut Anggota DPRD Al amin Uduala, kegiatan yang merupakan gabungan Komisi I dan Komisi III tersebut merupakan adalah tindak lanjut dari Rapat Dengar Pendapat (RDP) yang di gelar beberapa waktu lalu dengan Dikes.

“Hal ini pun dilakukan dalam rangka mengecek kesiapan Faskes sehubungan dengan adanya program pemerintah saat ini di antara 20 program unggulan gratis yang beberapa poinnya berhubugan dengan bidang kesehatan,” kata Al Amin yang juga menjabat Ketua Fraksi Golkar.

Terlebih lagi, kata Al Amin,  saat ini sudah dalam perencanaan penyusunan RPJMD sebagai dasar pijakan pemerintah saat ini dalam menjalakan program sesuai dengan visi dan misi.

“Memang harus diakui kita mendapai masih banyak kekurangan yang ditemui dilapangan. Hal ini akan  menjadi masukan bagi DPRD dan menjadi rekomendasi kepada pemerintah nantinya, untuk perbaikan dan kesiapan progran kedepan. Selain itu juga akan menjadi perhatian serius bagi DPRD dalam perencaanaan penganggaran berikutnya,” jelasnya.

Salah satu contoh kongkrit yang berhasil diungkap pada kunjungan tersebut adalah  porsi BBM untuk masing-masing Puskesmas belum sesuai dengan rentang kendali Faskes ke Rumah Sakit dalam hal mobilisasi rujukan maupun di wikayah cakupan puskesmas itu sendiri.

“Contoh Kecamatan Randangan ada 13 Desa, tentu intensifikasi penggunaan mobil ambulans lebih banyak, demikian juga rujukannya, sehingga perlu di evaluasi,” jelasnya.

Dirinya menegaskan, DPRD bukan dalam rangka mencari-cari kekurangan tapi lebih kepada tugas pokok DPRD sebagai bagian dari penyelenggaraan pemerintahan daerah.

“Perlu untuk digaris bahwahi taka ada niat untuk mecari kekurangan. Kami mempuyai niat yang baik dan  memiliki tanggung jawab yang sama untuk membangun daerah khususnya bidang kesehatan,” tuturnya. (ddj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *